Kamis, 09 Juli 2020

Bioinformatika


            Istilah bioinformatics mulai dikemukakan pada pertengahan era 1980-an untuk mengacu pada penerapan komputer dalam biologi. Namun, penerapan bidang-bidang dalam bioinformatika (seperti pembuatan basis data dan pengembangan algoritme untuk analisis sekuens biologis) sudah dilakukan sejak tahun 1960-an.
            Kemajuan teknik biologi molekular dalam mengungkap sekuens biologis dari protein (sejak awal 1950-an) dan asam nukleat (sejak 1960-an) mengawali perkembangan basis data dan teknik analisis sekuens biologis. Basis data sekuens protein mulai dikembangkan pada tahun 1960-an di Amerika Serikat, sementara basis data sekuens DNA dikembangkan pada akhir 1970-an di Amerika Serikat dan Jerman (pada European Molecular Biology Laboratory, Laboratorium Biologi Molekular Eropa). Penemuan teknik sekuensing DNA yang lebih cepat pada pertengahan 1970-an menjadi landasan terjadinya ledakan jumlah sekuens DNA yang berhasil diungkapkan pada 1980-an dan 1990-an, menjadi salah satu pembuka jalan bagi proyek-proyek pengungkapan genom, meningkatkan kebutuhan akan pengelolaan dan analisis sekuens, dan pada akhirnya menyebabkan lahirnya bioinformatika.

Rabu, 13 Mei 2020

Komputasi dan Parallel Processing


Pengertian Komputasi
            Komputasi adalah suatu pemecahan masalah terhadap data input (sebuah masukan yang berasal dari luar lingkungan sistem) dalam berbagai bidang pekerjaan yang
telah disebutkan sebelumnya dengan menggunakan sebuah algoritma,Secara umum ilmu komputasi adalah bidang ilmu yang mempunyai perhatian pada penyusunan model matematika dan teknik penyelesaian numerik serta penggunaan komputer untuk menganalisis dan memecahkan masalah-masalah ilmu (sains). Bidang ini berbeda dengan ilmu komputer (computer science), yang mengkaji komputasi, komputer dan pemrosesan informasi. Bidang ini juga berbeda dengan teori dan percobaan sebagai bentuk tradisional dari ilmu dan kerja keilmuan. Dalam ilmu alam, pendekatan ilmu komputasi dapat memberikan berbagai pemahaman baru, melalui penerapan model-model matematika dalam program komputer berdasarkan landasan teori yang telah berkembang, untuk menyelesaikan masalah-masalah nyata dalam ilmu tersebut.

Jumat, 03 April 2020

TUGAS V CLASS PEMOGRAMAN JARINGAN

1.Apakah pengertian dari DNS dan kegunaan DNS ?

2. Berikan Penjelasan mengenai Struktur dari DNS dari Root awal hingga Akhir Sub domain
3.Apakah yang disebut nslookup dan fungsi dari nslookup
4.Berikan Salah satu sintaks, untuk mencari DNS dari sebuah laman WEB !!!

1.       Apakah pengertian dari DNS dan kegunaan DNS ?


DNS (Domain Name System) server adalah server yang dapat melayani permintaan dari client untuk mengetahui alamat yang digunakan oleh sebuah domain. Jadi, misalnya Anda ingin mengakses twitter.com, maka server DNS akan mencari alamat dari twitter agar komputer dapat terhubung dengan twitter.

Rabu, 25 Maret 2020

Komputasi Modern


Komputasi modern adalah sebuah konsep sistem yang menerima intruksi-intruksi dan menyimpannya dalam sebuah memory, memory disini bisa juga dari memory komputer. Oleh karena pada saat ini kita melakukan komputasi menggunakan komputer maka bisa dibilang komputer merupakan sebuah komputasi modern.
Macam-macam Komputasi Modern dan contoh penerapannya
Komputasi modern terbagi tiga macam, yaitu komputasi mobile (bergerak), komputasi grid, dan komputasi cloud (awan). Penjelasan lebih lanjut dari jenis-jenis komputasi modern sebagai berikut :

Rabu, 04 Desember 2019

Bedah Website MyHobbyTown

         MyHobbyTown, merupakan toko yang menyediakan barang-barang bagi mereka yang menyukai hal-hal berbau jepang, mulai dari figure, merchandise, T-Shirt, Jaket, dan perlengkapan cosplay. MyHobbyTown didirikan pada tahun 2003 dan pada saat awalnya berdiri tersebut langsung menjual barang-barangnya secara online. Sesuai dengan misinya yaitu “To Fulfil Your Anime And Hobby Needs” barang-barang yang dijual pada awalnya adalah T-Shirt anime buatan lokal, lalu seiring berjalannya waktu MHT mulai menjual perlengkapan cosplay, barang impor dan merchandise official anime.
                MHT juga memiliki toko fisik yang berlokasi di 2 tempat. Yang pertama di Ruko Mendrisio 3, Blok D/30, Tangerang Selatan, Banten dan yang kedua ada di COSMO, Mal Artha Gading, Atrium Nusantara Ground Floor Blok B3 No 6, Jl. Artha Gading Selatan No. 1 Jakarta Utara 14240. Disana menyediakan barang-barang yang sudah siap dibeli (Ready Stock). Selain barang yang ready stock, MHT juga mengadakan sistem PO (Pre-Order) dan juga Custom Order. Untuk sistem pre-order, pembeli dapat melihat barang apa saja yang bisa dipesan sebelum barangnya rilis pada web new.myhobbytown.com sedanglan untuk custom order seerti pembuatan T-Shirt, gantungan kunci, dan yang lainnya dapat dipesan melalui web myhobbytown.com. Harga barang bervariasi, untuk barang official harganya akan menyesuaikan harga asli dari Jepang yang di kurs ke mata uang Indonesia.




Senin, 04 November 2019

Perusahaan TIK yang Mendukung Perekenomian Nasional dalam Bidang Pendidikan

            Sebelum saya menjelaskan sedikit banyaknya tentang Website Perusahaan TIK yang cukup membangun perekonomian Nasional. Terlebih dahulu saya akan mengkategorikan beberapa Website perusahaan TIK yang mendukung perekonomian Nasional. Diantaranya :
  • e-Goverment : Bidang Pemerintahan / Administrasi publik
  • e-Bussiness : Bergerak di bidang Bisnis
  • e-Learning : Bidang Pembelajaran / Diklat
  • e-Health : Bidang Kesehatan
  • e-Employment : Bidang Tenaga Kerja
  • e-Environment : Lingkungan Hidup
  • e-Agriculture : Bidang Pertanian
  • e-Science : Ilmu Pengetahuan

Rabu, 23 Oktober 2019

Cara Install Web Server di Windows 10


                Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan cara menginstal web server. Apa itu web server? Web server adalah software yang berfungsi untuk menerima permintaan yang dikirim melalui browser lalu memberikan tanggapan dalam bentuk halaman situs web.
                Pada dasarnya segala sesuatu yang berhubungan dengan website biasanya juga berhubungan dengan web server. Sekarang saya akan memberikan tutorial cara menginstall web server pada windows dengan menggunakan XAMPP. Untuk mendownload XAMPP dapat dilakukan di halaman https://www.apachefriends.org/download.html lalu download sesuai yang dibutuhkan.
                Kemudian insatll xampp, maka pertama kali akan muncul pesan warning seperti gambar dibawah ini. Pilih OK saja.
                Maka akan muncul setup wizard XAMPP, pilih next.
                Disini kita bisa memilih  komponen yang akan diinstall pada xampp. Untuk berjaga-jaga kita install semua, lalu pilih next.
                Kemudian pilih direktori penyimpanan tempat akan menginstall XAMPP. Pilih next, jika muncul pemberitahuan untuk menginstall bitnami abaikan saja. Lanjutkan install sampai selesai
                Jika sudah, buka aplikasi XAMPP. Tampilannya seperti gambar dibawah ini.
                Pilih tombol start pada apache dan mysql. Apache digunakan sebagai web server dan mysql untuk menampung database jika website yang dihubungkan ke web server memiliki database. Jika sudah terhubung maka Apache dan MySQL akan berwarna hijau seperti ini.
                Setelah itu cek dengan mengetik url localhost pada web browser. Maka tampilan xampp yang sudah terhubung seperti ini.
                Sedangkan untuk phpMyAdmin ketik url localhost/phpmyadmin. Lalu masukkan database yang dibutuhkan website.
                Kemudian salin folder yang berisi kode website yang sudah dibuat ke dalam folder direktori install-> xampp->htdocs
               
                Lalu untuk menjalankan website tersebut ketik url localhost/namafolderweb, karena nama folder website saya adalah sim-fix-26-juli-2019 maka urlnya localhost/sim-fix-26-juli-2019. Jika muncul websitenya maka proses web server berhasil.

                Sekian tutorial cara install web server di Windows

Bioinformatika

            Istilah  bioinformatics  mulai dikemukakan pada pertengahan era  1980-an  untuk mengacu pada penerapan  komputer  dalam biolog...